Monday, April 9, 2018

Xiaomi Siapkan 2 Ponsel Snapdragon 670, "Sirius" Dan "Comet"

Posted by Bernadi Situmorang on April 09, 2018 in , , , , , , | No comments
Qualcomm hingga saat ini belum meresmikan chipset kelas menengah, Snapdragon 670. Walaupun begitu, sudah beredar kabar bahwa Xiaomi telah menyiapkan 2 ponsel terbaru yang akan menggunakan processor tersebut.

Masing-masing ponsel tersebut diberi dengan kode name "Comet" dan "Sirius". Hal ini diungkapkan pertama kali oleh ketua komunitas pengembang aplikasi XDA Developers, Mishaal Rahman dalam twit di Twitter personalnya @MishaalRahman.

"Xiaomi saat ini telah menyiapkan 2 perangkat yang akan menggunakan Snapdragon 670 yaitu "Comet" dan "Sirius".
Xiaomi Siapkan 2 Ponsel Snapdragon 670, "Sirius" Dan "Comet"
Xiaomi Siapkan 2 Ponsel Snapdragon 670, "Sirius" Dan "Comet"

Hingga saat ini belum ada bocoran yang banyak mengenai spesifikasi dari Comet dan Sirius begitu juga dengan nama komersil yang digunakan oleh Xiaomi ketika di luncurkan nanti. Akan tetapi menurut asumsi banyak pihak kedua perangkan tersebut kemungkinan akan mengusung nama Mi Note 4 dan Mi Max 3.

Penggunaan nama Mi Note dan Mi Max tersebut tidak lepas dari penggunaan processor Snapdragon 660 dan 625 pada perangkat versi sebelumnya sehingga kemungkinan Xiaomi kemungkinan akan memilih nama tersebut untuk melanjutkan produk yang terdahulunya.

Selain nama kode dari perangkat Xiaomi, Mishall juga membocorkan arsitektur yang digunakan oleh Qualcomm dalam membangun processor nya tersebut. Jika pada versi sebelumnya digunakan 4+4 core dengan cluster besar dan kecil maka pada Snapdragon 670 ini digunakan 2+6 yang dimana cluster kecil memiliki lebih banyak inti daripada cluster besar.

Bocoran ini hingga saat ini belum dipastikan validitas nya karena belum ada bocoran dari Xiaomi atau Snapdragon.

0 comments:

Post a Comment